Wali Kota Medan Dorong KPRI Pemkot Medan Go Digital

Medan2235 Dilihat

MEDAN, informasiterpercaya.com || Wali Kota Medan, Bobby Nasution, dorong Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Pemkot Medan Go Digital, agar lebih mempermudah penyebaran informasi serta melayani anggota melalui pemanfaatan teknologi informasi.

“Dengan memanfaatkan teknologi informasi, KPRI dapat membuka akses terhadap peluang bisnis seluruh anggota, mitra maupun stakeholder,” kata Bobby Nasution.

Bobby Nasution dorong KPRI Pemkot Medan Go Digital itu dalam sambutan tertulisnya yang disampaikannya melalui Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Medan, Agus Suriyono, saat membuka Rapat Anggota Tahunan (RAT) KPRI Pemkot Medan, Selasa (27/6/2023).

Peran teknologi informasi, kata Agus, sangat menentukan gerak dan langkah organisasi bisnis dalam memberikan kemudahan, kecepatan informasi dan peluang bisnis tanpa di batasi ruang dan waktu. “Artinya, kapanpun dan di manapun transaksi bisnis dapat terjadi,” kata Agus.

Agus juga berharap, KPRI Pemkot Medan membuat website sebagai sarana penyampai informasi bagi seluruh anggota KPRI. KPRI juga diingatkan agar terus melakukan upaya atau inovasi untuk meningkatkan partisipasi anggota melakukan simpan pinjam di Koperasi.

Sementara Ketua PKP RI Kota Medan, Muhammad Yunus Lubis, mengapresiasi pengurus KPRI Pemkot Medan telah menyelenggarakan RAT. RAT, kata Yunus, menjadi media evaluasi program kerja selama 1 tahun belakang. “Selain itu, juga memberikan kesempatan kepada setiap anggota untuk menyampaikan usulan kemajuan KPRI Pemkot Medan,” katanya.

Sedangkan Ketua I KPN Pemkot Medan, Achmad Basarudin, menyampaikan pencapaian KPRI Pemkot Medan tidak lepas dari peran serta anggota, sehingga KPRI ke depan akan lebih meningkatkan inovasi, agar dapat menjadi wadah mensejahterakan anggota.

Dalam RAT juga dipaparkan realisasi pendapatan KPRI Pemkot Medan tahun buku 2022 mencapai Rp8,2 miliar lebih. Pendapatan itu diperoleh dari berbagai unit usaha milik KPRI, seperti usaha simpan pinjam, usaha fotokopi, usaha minimarket, pendapatan jasa giro bank, usaha PPOB serta pendapatan lainnya.

KPRI Pemkot Medan optimis meningkatkan pendapatan sebesar 17 persen atau Rp9 miliar untuk tahun buku selanjutnya. Usai RAT, kegiatan di lanjutkan pemberian doorprize kepada seluruh anggota Koperasi.***WASGO

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *