Wali Kota Hadiri Dzikir dan Doa Ikatan Pelajar Al Washliyah

Medan914 Dilihat

MEDAN || Wali Kota Medan Bobby Nasution menghadiri Dzikir dan Doa jelang hari ulang tahun Ikatan Pelajar Al Washliyah (IPA) ke -70 yang digelar di aula Qismualali Lerguruan Al Washliyah Jalan Ismailiyah, Sabtu (11/11/2023).

Begitu tiba di lokasi acara, puluhan pelajar tersebut bersorak dan bertepuk tangan menyambut Bobby Nasution. Sambutan ini pun dibalas hangat menantu Presiden Jokowi dengan senyum dan salam kepada pelajar Al Washliyah.

Dalam pertemuan yang dihadiri Kepala Perguruan Al Washliyah Ismailiyah, Dariansyah Embe, ketua IPA Sumut Muhammad Amril Harahap, Ketua IPA Medan, Ahmad Irham Tajhi ini, Bobby Nasution mengapresiasi kegiatan yang digelar IPA Kota Medan. Apalagi kegiatan ini dilaksanakan di Sekolah.

“Saya mengapresiasi Ikatan Pelajar Al Washliyah Kota Medan yang membuat kegiatan dalam menyambut hari ulang tahun IPA ke -70 di sekolah. Tentunya melalui kegiatan ini akan menambah pengetahuan pelajar sekolah terkait dengan organisasi dan memotivasi mereka untuk ikut dalam organisasi seperti IPA,” jelasnya.

Menurut Bobby Nasution, dapat kita lihat bersama banyak pemuda generasi muda kota Medan yang mengikuti organisasi baik organisasi pemuda maupun organisasi masyarakat. Namun diantara organisasi tersebut sering kita temui yang muaranya kurang baik untuk generasi muda.

“Melalui pertemuan ini saya mengajak kita semua teman-teman pelajar guna dapat mengubah mindset dan pola pikir agar bisa mengikuti organisasi yang baik bagi masa depan dan landas dasarnya jelas, apalagi yang berlandaskan agama pasti sudah jelas baiknya,” ujar Bobby Nasution.***WASGO

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *