Rakornas Inflasi 2023, Pemkab Bengkalis Siap Bersinergi

Bengkalis579 Dilihat

BENGKALIS || Dalam rangka pengendalian inflasi Tahun 2023, pagi ini Bupati Bengkalis melalui Wakil Bupati Bengkalis H Bagus Santoso ikuti pelaksanaan Rapat Koordinasi melalui zoom meeting, bertempat di Ruang Rapat Hang Jebat Kantor Bupati Bengkalis, Senin (13/03/2023).

Rakor dengan agenda pembahasan langkah konkret pengendalian inflasi yang diikuti oleh Kepala Daerah se-Indonesia ini diawali dengan penyampain dari Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian.

Dalam arahannya Mendagri mengatakan bahwa saat ini pemeringah pusat akan terus melalukan pengecekan secara langsung yang terjadi di lapangan.

Pengecekan ini, lanjut Tito, terdapat beberapa daerah yang mengalami kenaikan harga yakni terjadi di Provinsi Papua dengan tingkat inflasi 5,05%. Untuk itu di harapkan setiap daerah baik provinsi dan daerah Kabupaten/Kota harus sering melakukan koordinasi/rapat inflasi di daerahnya masing-masing.

Dan Tito juga menekankan, menjelang Ramadhan yang hanya tinggal beberapa hari saja lagi pemerintah daerah perlu mewaspadai inflasi dan memastikan agar masyarakat dapat memperoleh pasokan yang cukup.

“Diminta semua pihak untuk dapat membantu pemerintah pusat melakukan monitor setiap minggu, dan jika perlu setiap hari. Agar, angka inflasi di Indonesia tidak naik secara drastis dan berdampak pada melambungnya harga yang menyebabkan efek domino ke masyarakat,” tegas Mendagri, Tito.

Menanggapi hal ini, Wabup Bagus mengatakan, Pemerintah Kabupaten Bengkalis siap melaksanakan arahan Mendagri. Dan kita Pemerintah Kabupaten Bengkalis akan melakukan berbagai upaya dalam menekan inflasi ini.

“Untuk menekan inflasi kita akan terus berupaya melaksanakan berbagai strategi diantaranya melaksanakan operasi pasar ramadhan dan idul fitri, pelaksanaan pasar murah, serta kegiatan lainnya di seluruh Kecamatan yang ada di Negeri Junjungan, dalam mengantisipasi melambungnya harga sembako dan gapokting ke masyarakat,” tutur Wabup.

Turut hadir Staf Ahli Bupati Bengkalis Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan H Bustami Hy, Pasi Ops Kodim 0303 Suratmin, Kasat Binmas Polres Bengkalis, Ismanto, Kabag Ekonomi Khairil Fahrizal, dan Perwakilan Perangkat Daerah di Lingkungan Pemkab Bengkalis.***INF