MEDAN || PT Garuda Mas Perkasa bergerak di bidang sandal merk Swallow di Jalan Yos Sudarso, Kecamatan Medan Deli, Kota Medan, terbakar sejak tadi malam. Sudah lebih dari 13 jam api belum bisa dipadamkan.
Informasi diperoleh, Rabu (28/1/2026), Kapolsek Medan Labuhan Kompol Tohap Sibuea membenarkan api belum bisa dipadamkan. Petugas di lapangan masih berjibaku memadamkan api. “Kerugian material belum bisa kita perkirakan. Pemadaman masih berlangsung sampai sekarang,” ujar Tohap.
Dia mengatakan penyebab kebakaran masih diselidiki. Pihaknya bekerja sama dengan Bid Labfor Polda Sumut untuk memastikan penyebab kebakaran. “Asal api masih kita selidiki, kita masih penyelidikan. Kami masih koordinasi dengan Bid Labfor Polda Sumut untuk mengetahui asal mulanya,” jelasnya.
Warga sekitar bernama Zulfikar mengatakan kebakaran itu diketahui terjadi pada Selasa sekitar pukul 22.00 WIB, tadi malam. Menurut Zulfikar, mobil pemadam kebakaran telah puluhan kali bolak-balik mengambil air. Namun besarnya kobaran api membuat proses pemadaman berjalan lambat. “Sudah tidak terhitung lagi mobil pemadam yang bolak-balik. Kurang lebih puluhan kali,” kata Zulfikar saat diwawancarai di lokasi, tadi malam.***WASGO/DTK















