Perumda Tirtanadi Telah Suplai Air Bersih ke Seluruh Venue di Sport Center Deliserdang

Olahraga652 Dilihat
MEDAN || PENYEDIAAN air bersih setiap venue di Sport Center di Desa Sena, Kecamatan Batang Kuis, Kabupaten Deliserdang sebagai tempat penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut pada 08 September 2024 mendatang telah teratasi. Di antaranya, para atlet sudah memanfaatkan air bersih di venue bola voli dan atletik ketika usai berlatih.
Hal itu dikatakan Kepala Divisi Trandist Perumda Tirtanadi Provinsi Sumatera Utara Dedi Gusman melalui Kepala Bidang Trandist Perumda Tirtanadi Provinsi Sumatera Utara Defra kepada wartawan ketika dihubungi via telepon selularnya, Selasa (20/08/2024).
Defra juga menyebutkan, saat ini Perumda Tirtanadi sedang terfokus pada pengerjaan pemasangan pipa untuk mensuplai air bersih ke venue utama dan venue motocross dalam waktu dekat selesai pengerjaannya. “Kita terus berupaya semaksimal mungkin agar suplai air bersih di seluruh venue Sport Center Deliserdang selesai pada waktunya. Kemudian para atlet dan pengunjung/penonton tidak kesulitan mencari air bersih,” ujarnya.
Disamping itu, lanjutnya, Perumda Tirtanadi juga menurunkan petugas ke setiap venue untuk memantau agar penyuplaian air bersih tetap lancar sebagaimana diharapkan. “Petugas akan tetap stanbay di venue khususnya untuk memantau pendistribusian air bersih sehingga tidak ada keluhan baik itu dari atlet maupun penonton,” katanya.***WASGO

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *