Haaland ‘Samai’ Catatan Legenda Man United

Olahraga1002 Dilihat

LONDON || Erling Haaland mencetak lima gol saat Manchester City menggilas Luton Town di Piala FA. Dia pun menyamai catatan George Best. Laga Luton vs Man City digelar di Kenilworth Road, Rabu (28/2/2024) dini hari WIB. The Citizens menang dengan skor 6-2.

Haaland memborong lima gol dan satu gol lainnya dicetak Matteo Kovacic. Di sisi lain, Luton mengemas dua gol lewat brace Jordan Clark.

Haaland menjadi pemain pertama yang mencetak setidaknya lima gol dalam satu pertandingan Piala FA sejak mantan pemain Manchester United, George Best, mengemas enam gol melawan Northampton Town pada 1970.

“Kebugaran saya semakin membaik dan akhirnya saya kembali ke kondisi terbaik. Saya merasa baik dan itu perasaan yang luar biasa,” kata Haaland kepada ITV selepas laga

Haaland kini telah mencetak 79 gol dalam 83 pertandingan sejak bergabung dengan tim Pep Guardiola pada musim panas 2022. Sementara itu, partner Haaland, Kevin De Bruyne, telah mencatatkan 12 assist di semua turnamen musim ini, meski harus absen sekitar enam bulan karena cedera.

“Tentu saja, (dia memiliki pengaruh) yang besar. Lihat apa yang dia lakukan! Dia melakukan yang terbaik. Senang bermain dengannya,” Haaland menjelaskan.***DTK

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *