Bebas Besok, Ini Agenda Eks Ketum Partai Demokrat Anas Urbaningrum

Politik1626 Dilihat

MANTAN Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum akan bebas besok, pada Selasa (11/4). Setelah bebas, Anas akan menemui Susilo Bambang Yudhoyono dan berjanji akan beri pidato khusus yang berisi kejutan.

“Terkait penjemputan dan penyambutan Mas Anas Urbaningrum pada Selasa, (11/4) di Lapas Suka Miskin, Bandung. Dan mengenai isi pidato Mas Anas, dapat kami sampaikan bahwa Mas Anas akan memberikan kejutan pada pidatonya besok,” kata Kornas Sahabat Anas Urbaningrum, Muhammad Rahmad.

Rahmad menambahkan,”Mas AU keluar dari lapas Sukamiskin jam 14.00 WIB, dilanjutkan acara pelepasan oleh Kepala Lapas dan Pidato Mas Anas yang secara khusus akan disampaikan dihadapan Sahabat sahabat. Selanjutnya semua bergabung di RM Ponyo, Cinunuk untuk acara buka puasa dan silaturrahim.”

Lalu, Anas akan memiliki agenda dengan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Sementara itu, melalui Rahmad, Anas mengklaim tidak memiliki urusan dengan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) termasuk pengajuan PK oleh Moeldoko terhadap Partai Demokrat.

“Mas Anas tidak punya urusan dengan AHY tapi memiliki agenda khusus dengan SBY,” pungkas Rahmad singkat.

Maka dari itu, diharapkan bagi simpatisan Anas agar tidak membawa atribut apapun, termasuk tulisan-tulisan. Tidak membawa senjata tajam atau bahan yang mudah terbakar. Diminta agar seluruh komponen yang hadir dalam penjemputan bisa sama-sama menjaga ketertiban, keamanan, dan kenyamanan, bagi lingkungan dan masyarakat sekitar.***MIOL

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *