Man City dan Spurs imbang head to head dalam lima pertandingan terakhir, Erling Haaland cs menang dua kali, The Lilywhites menang dua kali, dan satu laga lainnya selesai imbang dalam data yang dilansir oleh Soccerway.
Dalam pantauan detikSport di rumah taruhan sampai, Rabu (14/5) siang pukul 1130 WIB, Man City yang menjadi unggulan. William Hill memberi koefisien kemenangan Man City di angka 2/5.
Sementara itu, kemenangan Spurs ada di angka 11/2. Hasil imbang Tottenham vs City ada di angka 24/5.
Penyerang Man City, Erling Haaland, dijagokan mencetak gol pertama dalam laga dengan koefisien 11/4. Sementara untuk skor pertandingan, kemenangan Man City dengan kedudukan 2-1 yang paling favorit dengan koefisien 17/2.
Man City saat ini duduk di posisi kedua klasemen Liga Inggris. Arsenal ada di posisi pertama dengan raihan 86 poin hasil 37 kali bertanding, City membuntuti dengan selisih satu poin hasil 36 kali bermain.
Kalau berhasil menang atas Spurs, Man City akan kembali mempunyai keunggulan dua angka atas Arsenal di klasemen Liga Inggris menatap pekan pamungkas.***DTK