Teka-teki Pemasang Baliho Prabowo-Gibran di Labuan Bajo

Politik2307 Dilihat

JAKARTA || Kemunculan baliho berukuran besar yang menampilkan wacana duet Ketum Gerindra Prabowo Subianto dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024, masih menjadi misteri. Hingga saat ini belum diketahui sosok yang memasang baliho besar itu.

Dirangkum detikcom, Sabtu (26/8/2023), baliho duet Prabowo-Gibran itu mejeng di Labuan Bajo, Manggarai Barat, NTT. Tepatnya, baliho itu berada di perempatan Jalan Bandara-Lamper Kape, yang merupakan lokasi strategis di sana.

“Masyarakat NTT mendukung Prabowo Subianto sebagai Calon Presiden dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Calon Wakil Presiden,” demikian tertulis pada baliho itu, dilansir detikBali.

Sejumlah warga terlihat memotret billboard itu dengan kamera ponselnya. Belum diketahui pihak mana yang memajang baliho itu.

Dengan kemunculan baliho itu, Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Manggarai Barat, Yosef Suhardi menjelaskan baliho itu bukan dari pihaknya. Yosef menyebut baliho iu dipasang oleh relawan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Gibran diketahui merupakan anak pertama Presiden Jokowi dengan istrinya Iriana Jokowi.

“Informasi yang saya dapat adalah relawan Jokowi (yang memasang),” kata Yos.

Yos berharap duet Prabowo-Gibran bisa terwujud pada Pilpres 2024. “Luar biasa, mudah mudahan (duet Prabowo-Gibran) terwujud,” ujar Yos menanggapi baliho tersebut.

Sementara itu, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Manggarai Barat Darius Angkur tak banyak berkomentar menanggapi baliho tersebut. Ia hanya menegaskan bahwa pihaknya menunggu instruksi DPP Partai. “Kami tunggu instruksi DPP Partai,” kata Darius.

Respons DPP Gerindra dan relawan Jokowi di halaman selanjutnya.

Lalu, apa kata Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Gerindra terkait baliho itu?

Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan tidak ada yang aneh jika baliho Prabowo ada di mana-mana. Dia menduga baliho dipasang oleh pendukung Prabowo dan Gibran.

Saya pikir baliho Pak Prabowo itu ada di mana-mana dengan beberapa tokoh yang ada. Hingga yang saya pikir, baru Manggarai Barat ya itu mungkin memang dipasang yang mendukung keduanya mungkinkan begitu,” kata Dasco di Lapangan Sepak Bola Cendrawasing, Jakarta Barat, Sabtu (26/8).

“Kita tak banyak komentar, hormati saja dinamika yang ada sepanjang pemasangan baliho tidak melanggar aturan di daerah masing-masing,” lanjutnya.

Respons Projo
Mengingat Ketua DPC Gerindra Manggarai Barat menyebut baliho itu dari relawan Jokowi. Relawan Pro-Jokowi pun menanggapi pernyataan itu.

Ketua Badan Pemenangan Pilpres Projo, Panel Barus, mulanya menyinggung hasil konferensi daerah (konferda) yang dilakukan pihaknya di sejumlah provinsi. Dia mengatakan hasil konferda itu memunculkan duet Prabowo dengan Gibran untuk maju bareng di Pilpres 2024.

“Jadi kalau saat ini, memang Projo ini di beberapa konferda ini lebih dari lima provinsi aspirasinya mendukung Prabowo dan Gibran. Dari lima atau enam ini mendukung Prabowo-Gibran,” kata Panel saat dihubungi, Sabtu (26/8).

Namun, Panel mengaku belum mendapat informasi siapa pihak yang memasang baliho Prabowo dan Gibran di Labuan Bajo itu. Dia mengatakan pihaknya akan mengecek terlebih dahulu.

“Tapi kalau masalah baliho itu siapa yang masang, kami belum tahu. Kalau perkara masang baliho, saya belum dapat info. Nanti saya cek,” kata Panel.***DTK

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *