Peringati 3 Tahun Wafatnya Almarhumah Siti Yolanda Rouyas Sitorus sekaligus Tasyakuran Kepulangan H Ilyas S Sitorus dari Tanah Suci

Medan159 Dilihat

MEDAN || Keluarga besar H Ilyas S Sitorus mengenang dan memperingati 3 tahun Wafatnya putri tercinta almarhumah Siti Yolanda Rouyas Sitorus, sekaligus tasyakuran kepulangan Kadis Kominfo Sumut dari Tanah Suci Mekkah, berlangsung di Jalan Persatuan Perumahan Komplek Pondok Surya , Blok I No 17 Medan Helvetia, Kamis malam (4/7).

Dalam acara mengenang dan memperingati 3 tahun Wafatnya putri tercinta almarhumah Siti Yolanda Rouyas Sitorus binti Ilyas Sitorus, tampak hadir beberapa kepala OPD pemprovsu salah satunya Kadispora Baharuddin Siagian, Staf Ahli Bidang Hukam, Politik dan Pemerintahan Effendi Pohan, Kabanpenda Achmad Fadli dan rekan kerja dilingkungan Pemprovsu, ketua dan pengurus dari Asahankampungku Muslim Simbolon, Ketua dan Pengurus Iklab Raya Rivai Nasution, Keluarga Besar Diskominfo, Tampak hadir Sekretaris Yazid, Kabid dan Jajaran Diskominfo serta Anggota STM dan Jama’ah Masjid Al Ikhlas, Masjid Asy Syarifah Komplek Pondok Surya Helvetia dan terlihat juga tokoh masyarakat seperti Ustad Dr. Sakira Zandi, Dr. Edy Syofyan serta keluarga besar Ilyas Sitorus.

Dalam sambutannya ahli bait H Ilyas S Sitorus menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran kita semua di kediamannya dalam rangka mengenang 3 tahun almarhumah Ananda kami tercinta Hj. Siti Yolanda Rouyas Sitorus binti H. Ilyas Sitorus yang mendahului kita tanggal 30 Juni 2021 yang lalu yang seharusnya kita laksanakan di tanggal 30 juni 2024 yang lalu, Namun karena ahli baik masih berada di tanah suci maka pada hari ini Kamis 4 Juli 2020 kita laksanakan bersama-sama untuk membacakan ayat-ayat Alquran yang dimulai dari Yasin Tahlil dan diakhiri dengan doa serta tausiyah yang akan disampaikan oleh Al ustad Doktor H. Harun Al Rasyid. Insya Allah kebaikan yang kita laksanakan malam ini dan pahala dari apa yang kita bacakan berterima oleh Allah subhanahu wa ta’ala dan Allah sampaikan kepada almarhumah Ananda kami Insya Allah Allah ampunkan salah dan khilafnya Allah tempatkan di tempat terbaiknya Allah, Allah jadikan kuburnya bahagiaan dari taman-taman surganya Allah serta Allah berikan kenikmatan bagi almarhumah anak kami selama berada di alam barzah dan Allah pertemukan kelak kami nanti bersama dengan anak kami…aamiin ya robbal Alamin.***REL

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *