Pelatih Filipina Begitu Kecewa Gagal Kalahkan Indonesia

Olahraga379 Dilihat

MANILA || Pelatih Filipina Michael Weiss menilai tim asuhannya seharusnya bisa mengalahkan Indonesia. Hasil seri pun membuatnya kecewa karena The Azkals banyak membuat peluang.

Filipina vs Indonesia berakhir imbang 1-1 pada laga putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Grup F yang berlangsung di Rizal Memorial Stadium, Manila, Selasa (21/11/2023). Tuan rumah bisa unggul lebih dulu lewat Patrick Rachelt di menit ke-24. Tim Garuda kemudian selamat dari kekalahan setelah Saddil Ramdani menyamakan skor di menit ke-71.

Hasil imbang ini membuat Filipina dan Indonesia sama-sama baru meraih satu angka di Grup F. Filipina di urutan ketiga sementara Indonesia di posisi juru kunci.

Sementara, posisi teratas masih ditempati oleh Irak dengan enam angka. Vietnam di urutan kedua di bawah Irak dengan tiga angka.

Michael Weiss begitu menyesalkan kegagalan anak asuhannya meraih tiga angka di laga ini. Ia menilai The Azkals layak meraih kemenangan melawan Indonesia andai tak buang-buang peluang.

Dikutip dari Lapangbola, Filipina melepas 12 tembakan dengan lima mengarah ke gawang tapi hanya bisa bikin satu gol. Sementara, Indonesia mencetak satu gol dari 13 upaya tembakan dengan tiga on target.

Tak tajamnya Filipina di depan gawang menurut Weiss juga terjadi saat mereka kalah 0-2 dari Vietnam di laga pertama. Hal ini membuat Weiss kecewa timnya hanya bisa meraih satu poin dari dua laga.

“Saya tidak percaya setelah bagaimana kami memenfaatkan peluang dalam dua pertandingan terakhir, kami hanya mendapat satu poin. Kami seharusnya mendapat 4 poin. Pertandingan melawan Vietnam seharusnya seri dan ini di babak pertama, kita harusnya bisa mengamankan pertandingan ini dengan begitu banyak peluang. Maksud saya, berapa banyak peluang yang seharusnya Anda miliki?” kata Weiss dikutip dari ABS CBN.

“Jadi kami duduk di sini dengan wajah muram dan kami sedih,” jelasnya.***DTK