PDIP Tak Masalah Kubu Prabowo Pilih Nama Koalisi Indonesia Maju

Politik1523 Dilihat

JAKARTA || Partai-partai pengusung bacapres Gerindra, Prabowo Subianto, kini mendeklarasikan nama porosnya menjadi Koalisi Indonesia Maju seperti nama kabinet pemerintahan Joko Widodo (Jokowi). PDIP tak mempersoalkan nama yang dipilih kubu Prabowo itu.

“Ya nggak apa-apa. Itu kan otonomi dari beliau ya silakan saja, nggak apa-apa. Nggak masalah, kita hargai kita hormati, silakan,” kata Ketua DPP PDIP Djarot Syaiful Hidayat di Gedung MPR/DPR/DPD RI, Senayan, Jakarta, Selasa (29/8/2023).

Djarot menilai Jokowi memiliki kedekatan dengan banyak tokoh, termasuk dengan Prabowo sebagai menterinya. Dia menekankan Jokowi juga dekat dengan ketumnya, Megawati Soekarnoputri.

“Kan dekat, Pak Jokowi kan dekat dengan siapa saja, ya otomatis dengan Pak Prabowo karena beliau menhan, dekat. Dengan Pak Sandi juga dekat, dengan Pak Erick juga dekat, dengan menteri-menterinya juga dekat,” kata Djarot.

“Pak Jokowi dengan Ibu Mega juga sangat dekat. Semuanya dekat, sangat dekat, seperti satu keluarga besar. Jadi ya kedekatan, begitulah pemimpin yang bisa dekat dengan siapa pun juga,” imbuhnya.

Meski nama poros itu serupa dengan nama kabinet Jokowi, Djarot meyakini tak ada kaitan antara Jokowi dengan urusan parpol-parpol.

“Pak Jokowi sudah sampaikan bahwa beliau itu bukan ketua umum partai. Jadi beliau sebagai Presiden Republik Indonesia. Sehingga tidak mengintervensi atau ikut campur tangan terhadap kedaulatan masing-masing partai politik,” katanya.

Prabowo Umumkan ‘Koalisi Indonesia Maju’
Diketahui, nama koalisi yang baru ini mulanya diumumkan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Koalisi baru Prabowo bersama PKB, Golkar, dan PAN diberi nama Koalisi Indonesia Maju.

Pengumuman ini disampaikan Prabowo saat berpidato di HUT ke-25 PAN di Hotel Sultan, Jakarta, Senin (28/8). Prabowo hadir bersama Ketum Golkar Airlangga Hartarto, Ketum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, dan Ketum PBB Yusril Ihza Mahendra.

“Tadi kita berembuk para ketua umum, tadi berembuk walaupun sebentar, ya Pak Zul, Pak Airlangga, Gus, sama Profesor. Kita sepakat, koalisi kita, kita beri nama Koalisi Indonesia Maju,” kata Prabowo disambut tepuk tangan hadirin.***DTK

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *