Jokowi Buka-bukaan Nasib Bansos Beras 10 Kg, Bisa Lanjut Sampai Desember?

Ragam548 Dilihat

JAKARTA || Presiden Joko Widodo (Jokowi) buka-bukaan soal nasib perpanjangan bantuan pangan beras 10 kilogram (kg) yang diberikan pemerintah kepada 22 juta keluarga penerima manfaat (KPM).

Bantuan ini diberikan sejak akhir 2023 dan diperpanjang hingga bulan depan atau tepatnya Juni 2024. Jokowi mengatakan, sejauh ini pemerintah belum memutuskan apakah bantuan ini akan diperpanjang masa pemberiannya selepas Juni 2024.

Namun dia blak-blakan ada potensi perpanjangan pemberian bantuan bila ada ruang anggaran pada APBN. Jokowi menegaskan ada asa bantuan pangan ini diperpanjang sampai Desember 2024.

“Jadi yang 10 kilogram ini akan diteruskan sampai Juni. Ini akan kita lihat kalau nanti APBN itu ada ruang anggarannya akan diteruskan sampai Desember. Kita berdoa bersama-sama ya supaya bisa terus sampai Desember,” beber Jokowi saat memberikan bantuan pangan di Komplek Laende, Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara, Senin (13/5/2024).

Lebih lanjut, Jokowi menjabarkan alasan pemerintah memberikan bantuan pangan beras 10 kg kepada masyarakat. Menurutnya bantuan ini diberikan untuk menjaga daya beli masyarakat di tengah kenaikan harga pangan dunia yang juga mempengaruhi harga beras di Indonesia.

“Jadi kenapa beras 10 kilogram ini diberikan kepada bapak ibu sekalian? Karena ada kenaikan harga beras, karena harga pangan internasional itu semuanya naik,” ungkap Jokowi.

Meski begitu, Jokowi meminta masyarakat sedikit bersyukur. Pasalnya, kenaikan harga pangan di Indonesia sebetulnya masih sangat rendah besarannya dibandingkan kenaikan harga yang terjadi di berbagai negara lainnya.

“Tapi, kita ini termasuk masih rendah, ada yang naik tinggi sekali. Ini patut kita syukuri. Bahwa kita naiknya tidak drastis, ada yang 50% ada yang dua kalinya, jadi di Indonesia masih bisa beras kita kendalikan,” sebut Jokowi.***DTK

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *