Jajanan Khas Daerah dan Pernak-Pernik Warnai Indonesia Masters 2025 di GOR PBSI Sumut

Olahraga6 Dilihat

DELISERDANG || Gelaran Wondr by BNI Indonesia Masters 2025 tak hanya menghadirkan pertarungan sengit para pebulutangkis terbaik Tanah Air dan mancanegara. Ajang ini juga disemarakkan dengan kehadiran aneka jajanan khas daerah dan pernak-pernik menarik yang menambah semarak suasana di GOR PBSI Sumut Jalan Pancing, Deliserdang, Sabtu (25/10/2025).

Suasana di area luar gedung pertandingan tampak ramai oleh pengunjung yang datang tidak hanya untuk menyaksikan aksi para atlet, tetapi juga menikmati beragam kuliner Nusantara. Stand-stand makanan khas seperti lemper, dadar gulung, naga sari, lumpia, pastel, kue mangkok, poding, bakso dan lain-lain tersaji dari pagi hingga sore menjadi primadona yang ramai diserbu pengunjung. Aroma khas dari berbagai masakan daerah itu menambah daya tarik tersendiri di sela-sela berlangsungnya pertandingan.

Tak hanya kuliner, area pameran juga diramaikan pernak-pernik salah satunya adalah berbagai jenis gantungan kunci, tas raket, kaos kaki, sepatu, berbagai jenis baju, topi dan sebagainya. Para pengunjung tampak antusias berbelanja sebagai oleh-oleh untuk dibawa pulang, sembari berfoto di beberapa spot bertema olahraga bulu tangkis yang disiapkan panitia.

Menurut salah satu pengunjung mengaku bernama Iwan, kehadiran stand kuliner dan pernak pernik merupakan bagian dari upaya untuk mengangkat potensi ekonomi daerah serta memperkenalkan produk khas Sumatera Utara kepada peserta dan penonton dari berbagai negara. “Semoga apa yang disajikan pihak panitia untuk mempromosikan ke negara luar negeri,” ujarnya.

Tak jauh beda Rini, mengaku senang dengan konsep acara yang menggabungkan olahraga dan wisata kuliner. “Seru sekali, selain nonton pertandingan, saya juga bisa mencicipi makanan tradisional,” ujarnya.***WASGO

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *