Israel Tangkap Agen Senior Hizbullah, Lebanon Lakukan Penyelidikan

Ragam105 Dilihat

ISRAEL || Angkatan laut Israel melancarkan ‘operasi khusus’ di kota pesisir Lebanon utara, Batroun pada Jumat pagi dan menangkap satu orang. Perdana Menteri Lebanon Najib Mikati menyerukan penyelidikan atas dugaan penculikan warganya.

Dilansir Reuters, Minggu (3/11/2024), seorang sumber kepada Reuters menyebut 1 orang ditangkap dalam ‘operasi khusus’ itu. Sumber lainnya juga mengonfirmasi insiden tersebut, tetapi tidak mengungkap siapa yang bertanggungjawab.

“Seorang agen senior Hizbullah, yang bertugas sebagai ahli di bidangnya, telah ditangkap,” kata seorang pejabat militer Israel.

Pejabat militer itu mengatakan agen tersebut telah dibawa ke wilayah Israel dan sedang diselidiki.

Sementara itu, Perdana Menteri Lebanon Najib Mikati meminta penyelidikan atas penculikan seorang warga negara Lebanon dari kota pesisir utara Batroun. Hal itu disampaikan pernyataan dari kantor Mikati pada Sabtu (2/11). Adapun identitas orang yang ditangkap sebagai Imad Amhaz.

Mikati berkonsultasi dengan militer Lebanon dan pejabat UNIFIL atas informasi itu. Mikati juga meminta Menteri Luar Negeri Abdallah Bou Habib untuk mengajukan pengaduan mendesak kepada Dewan Keamanan PBB.

Lebih lanjut, dalam postingan di media sosial X, jurnalis pro-Hizbullah, Hassan Illaik, mengatakan sekelompok besar pasukan Israel mendarat di kota resor tersebut dan menangkap pria tersebut. Kemudian berangkat dengan speedboat.

Ia membagikan rekaman CCTV yang tampak memperlihatkan tentara berjalan di jalan, dua di antaranya memegang seseorang.

Menteri transportasi Lebanon Ali Hamiye, yang mewakili Hezbollah dalam pemerintahan Lebanon, mengatakan video tersebut akurat tetapi tidak memberikan rincian lebih lanjut.***DTK

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *