Hassanudin Sebut MUI Mitra Pemprovsu Sukseskan Pembangunan

Medan733 Dilihat

MEDAN || Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Hassanudin mengatakan, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sumut merupakan salah satu mitra Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut dalam menyukseskan pembangunan. Karena, tanpa dukungan semua pihak, pembangunan tidak akan berjalan maksimal.

Hal itu disampaikan Pj Gubernur Hassanudin pada acara silaturahmi dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sumut, di Hall Rumah Dinas Gubernur, Jalan Jenderal Sudirman Nomor 41 Medan, Selasa (12/9). “Semua elemen masyarakat termasuk para ulama ini mitra penting dan strategis pemerintah dalam menyukseskan pembangunan,” katanya.

Menurut Hassanudin, selama ini MUI membina umat serta menjaga keutuhan negara. Selain itu, para ulama juga berperan menyelesaikan permasalahan sosial. Hal itu menunjukkan peran ulama yang sangat penting dan strategis.

“Begitu banyaknya peran ulama ini, membimbing umat, menjaga keutuhan negara, dan lainnya, dari situlah kita lihat peran ulama yang sangat penting bagi negara ini, mari kita sama-sama bergandengan tangan menyejahterakan rakyat kita ini,” pesan Hassanudin.

Kata Hassanudin, selama ini Pemprov Sumut telah menjalin sinergi yang sangat baik dengan MUI Sumut. Ia pun mengharapkan koordinasi dan sinergi yang selama ini telah terjalin baik terus dijaga.

“Selama ini sinergi dengan MUI telah terjalin dengan baik, saya harap sinergi ini terus kita jaga untuk sama sama menyukseskan pembangunan di Sumut demi kesejahteraan rakyat,” kata Hassanudin.

Ketua MUI Sumut Maratua Simanjuntak mengatakan, selama ini sinergi dengan Pemprov Sumut telah terjalin dengan baik. Ia pun mengharapkan sinergi tersebut dapat terus berlanjut.

Dikatakannya, MUI selama ini telah berperan sebagai mitra pemerintah. Selain mitra pemerintah, MUI juga berperan sebagai pelayan umat. Kedua peran tersebut akan terus dijaga dengan baik.

“Selama ini sinergi dengan seluruh pihak termasuk Pemprov Sumut terus terjalin dengan baik, semoga hubungan baik ini terus terjaga,” kata Maratua.

Turut mendampingi Pj Gubernur Sumut pada kesempatan tersebut antara lain Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Basarin Yunus Tanjung, Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setdaprov Sumut Muttaqien Hasrimi, dan Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat Dhani Lubis.***WASGO

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *