Jokowi Targetkan PT Pindad Masuk Top 50 Perusahaan Pertahanan di 2025

Ragam672 Dilihat

JAKARTA || Presiden Joko Widodo (Jokowi) memuji kinerja PT Pindad sebagai perusahaan pertahanan. Jokowi pun memperkirakan di tahun 2025, PT Pindad akan masuk dalam Top 50 industri pertahanan di dunia.

“Ya perkembangan dari PT Pindad ini saya melihat sangat luar biasa cepatnya. Kalau beberapa saat lalu kita meninjau yang di Turen Malang, yang untuk peluru dan amunisi. Sekarang kita melihat di sini yang berkaitan dengan kendaraan tempur dan saya melihat juga perkembangannya sangat cepat sekali. Di tahun 2022 peringkat Pindad sebagai perusahaan pertahanan itu rangkingnya di 79, tahun 2022. Kita perkirakan tahun ini sudah masuk di tahun 2024 kita perkirakan akan masuk di angka 60, tetapi di 2025 kita sudah masuk di Top 50,” kata Jokowi usai meninjau PT Pindad, di Bandung, Jawa Barat, Selasa (19/9/2023).

Jokowi mengatakan progres PT Pindad sejauh ini sangat terlihat. Hasil produksi perusahaan pertahanan milik negara itu disebutnya juga sangat bagus. Pun dengan pendapatan yang dihasilkan.

“Jadi progresnya kelihatan dan kalau kita lihat hasil produksinya, produk-produknya, ini sangat bagus dan pendapatan dari PT Pindad sekarang per tahun sudah berapa Pak? Tahun 22?” ujar Jokowi.

“Tahun 2022 kita sekitar Rp 25 triliun. Tahun 2023 kita Rp 27 triliun,” jawab Dirut PT Pindad Abraham Mose yang mendampingi Jokowi.

“Rp 25 triliun. 2023 Rp 27 triliun,” timpal Jokowi.

Jokowi mengungkapkan pesanan alutsista buatan PT Pindad paling banyak datang dari Kementerian Pertahanan. Namun, ada juga pesanan dari negara lain.

“Dan itu juga yang paling banyak pesanan dari Pak Menhan. Kementerian Pertahanan,” kata Jokowi.

“Kalau dari negara lain kita sudah ekspor kita ekspor munisi ke US dan itu setiap bulan kita mengirim 2 kontainer. Sekarang juga banyak sekali permintaan senjata pistol dan kendaraan tempur dari Pindad,” timpal Abraham Mose.***DTK

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *